Thursday, July 14, 2011
Acara Belajar Bersama 10 Juli 2011
Komunitas homeschooling Belajar Bersama, itulah nama komunitas kami, yang terdiri atas beberapa keluarga homeschooler. Kami mengadakan pertemuan rutin dua kali sebulan, dengan berbagai kegiatan yang melibatkan semua orang (baik anak-anak maupun orang tua).
Hari Minggu tanggal 10 Juli 2011 yang lalu, kami mengadakan acara kumpul bersama di rumah keluarga mbak Maya Pujiati di Tanjung Sari. Karena beberapa kendala, kami tidak dapat datang bersamaan.
Di Tanjung Sari kami disambut dengan hangat oleh keluarga Pak Nilna Iqbal dan mbak Maya Pujiati dan disuguhi berbagai kudapan lokal yang sedap.. ^_^ yang dimasak sendiri oleh tuan rumah. Selanjutnya kegiatan pertama adalah belajar membuat kerajinan tangan dari bahan daun kelapa. Anak-anak belajar membuat keris/pedang-pedangan, yang diajarkan langsung oleh ibunda mbak Maya. Orang tua tidak mau kalah, juga belajar membuat sarang leupeut dan ketupat (termasuk para bapak-bapak juga loh ;p).
Setelah makan siang, kami memulai perjalanan menyusuri daerah Tanjung Sari dengan berjalan kaki melewati rumah-rumah, kebun dan sawah. Anak-anak terlihat begitu bersemangat, sementara orang tua kelelahan berusaha menyamakan langkah dengan anak-anak yang sudah berjalan di depan. Kami sempat 'tersesat' di sawah ketika mencari jalan pulang, tetapi dengan bantuan penduduk akhirnya kami berhasil menemukan sungai yang kami lewati sebelumnya. Ternyata sungai tersebut dangkal, dan ada pancuran dan batu-batuan, yang membuat anak-anak begitu gembira sehingga kami 'terpaksa' tinggal agak lama di sana.
Setelah tiba kembali di rumah mbak Maya, anak-anak bergantian membersihkan diri setelah ber'basah ria' di sungai, sambil bermain tebak-tebakan. Hari sudah hampir malam, tetapi anak-anak masih ingin bermain. Meskipun anak-anak merasa berat hati, akhirnya kami berpamitan dengan keluarga Tanjung Sari untuk kembali ke tempat masing-masing. Sampai bertemu kali lain ya...
Labels:
belajar bersama,
homeeducation,
Homeschool
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment